• Breaking News

    24 July 2015

    Membuat Kerajinan Tangan Dari Stik Es Krim Untuk Usaha Online

    Persiapan membuat rancangan karya dari stik es krim

    Kali ini kita akan membuat rencana/ rancangan untuk membuat stik es krim sendiri, hal pertama yang harus kita siapkan adalah bahan bahan yang akan digunakan dalam membuat sebuah karya dari stik es krim ini, karya yang akan kita buat adalah sebuah tempat pensil sederhana.

    Persiapan membuat rancangan karya dari stik es krim antara lain mempersiapkan alat untuk merancang karya yang akan kamu buat nantinya, alat yang harus dipersiapkan antara lain:
    • Kertas
    • Pensil
    • Penghapus
    • Penggaris
    Kamu juga dapat melihat beberapa contoh hasil karya dari stik es krim.

     

     

     


     

     




     

     


    Mulailah membuat sketsa rancagan karya apa yang akan kamu bikin nantinya melalui observasi atau pengamatan dari keadaan sekelilingmu maupun benda benda yang menarik menurutmu untuk dibuat dari stik es krim.

    buatlah beberapa buah gambar sketsa benda yang akan kamu buat, dan pilihlah salah satu sketsa yang menurut kamu paling kamu sukai agar hasil yang didapat nantinya juga bagus dikarenakan kamu membuat sesuatu yang memang kamu sukai. ( keterampilansikaladi.blogspot.com )

    Tisps mudah untuk membuat rancanan karya dari stik es krim ini adalah dengan cara meniru sebuah gambar yang telah ada dan salin ke kertas kamu dengan mengambil garis garis lurusnya saja dengan menggunakan penggaris, yang kira kira 80% sudah hampir mirip dengan hasil karya kamu nantinya.

    Bagi kamu yang baru pertama kali membuat karya dari stik es krim ini, buatlah sebuah benda yang mudah dan gampang terlebih dahulu. selamat mendesain!!!

    Contoh prosedur kerja keterampilan dalam membuat kerajinan dari stik es krim

    Tempat alat alat tulis dari stik es krim
    1. Persiapan kerja :  persiapkan alat dan bahan untuk membuat alat tulis dari stik es krim seperti:
    2. alat untuk bekerja       :  cutter ( pisau tajam ), gunting, tang kecil, lem kayu.
    3. alat untuk mendesain   :  pensil, penghapus, kertas dan penggaris
    4. bahan                         :  stik es krim dan batang korek api
    5. bahan untuk penghias  :  pita, cat atau pewarna
    6. tempat alat- alat tulis
    7. Proses pembuatan desain : buatlah model gambar tempat pensil yang akan kamu dibuat nantinya
    8. Proses berkarya : susun, potong dan rekatkan antara satu stik es krim dengan stik lainnya sesuai dengan desain rancangan sketsa yang telah kamu buat. gunakan cutter untuk memotong bagian bagian yang lebih kecil dari stik yang akan ditempelkan. usahakan merapikan lem yang dipakai agar hasil karya nantinya terlihat rapi dan bersih.
    9. Tahap finishing : kamu bisa menggunakan cat atau pewarna lainnya untuk mewarnai hasil karya kamu supaya lebih terlihat hidup dan indah. setelah cat kering kombinasikan dengan cara menempelkan pita yang telah dilipat membentuk sebuah ikatan yang cantik dengan menggunakan lem agar tempat pensil dari stik es krim ini terlihat lebih indah.

    1 comment:

    Unknown said...

    Makasih gan, kemarin saya buat es krim pakai mesin es krim, rasanya lebih lembut ternyata ya gan. Hampir sama sih kalau pakai mixer roti xD